Sentani, diskominfo.jayapurakab.go.id – Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura melaksanakan rapat persiapan publikasi dana otsus bersama beberapa organisasi perangkat daerah di lingkungan pemerintah kabupaten jayapura yang mengelolah anggaran otsus jilid II. Rapat tersebut dipimpin Kepala Dinas Kominfo, Gustaf Griapon, S.T yang diwakili Sekretaris Dinas, Haslipa, S.E, didampingi Kepala Bidang Pengelolaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik, Ambrosius Aja, S.Sos dan Kepala Seksi Pengelolaan Layanan Informasi Publik, Magdalena L. Sahetapy, SE, bertempat di Ruang Media Center Kabupaten Jayapura Senin, (29/08/22)
Menurut Haslipah, SE Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura menggelar rapat bersama beberapa OPD yang menerima dana otsus bertujuan untuk membahas publikasi dana otsus di seluruh OPD. “ Rapat kali ini kami mengundang beberapa OPD yang menerima dan otsus untuk membahas tentang publikasi, apa saja yang mereka sudah lakukan di lapangan dan kami berharap untuk diserahkan ke kami agar kami nantinya dapat mempublikasikan ke beberapa media elektronik, media cetak, dan media online yang telah bekerja sama dengan pemerintah kabupaten jayapura melalui dinas kominfo kabupaten jayapura, maupun media publikasi milik Kominfo seperti LPPL RKU 99,6 Fm, Sentani TV dan web jayapura kab.go.id,“ ungkapnya.
Dinas Kominfo menurut Haslipa berupaya agar anggaran otsus jilid II kali ini lebih terpublish dan transparan pengeloanya. Publikasi penggunaan dana otsus ini sudah bisa dilakukan mulai tahapan perencanaan, pengawasan, sampai dengan palaksanaannya. “Kami menghimbau kepada perangkat daerah pengelola otsus agar selalu gandeng tim liputan yang ada di Kominfo, agar dimulai dari nol persen kegiatan otsus untuk dipublish dan dilaporkan ke tim kominfo agar kami bisa mempublikasikan ke media,“ Tutupnya. (**)