SENTANI, diskominfo.jayapurakab.go.id– Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Jayapura kedatangan tamu dari Diskominfo Kabupaten Pegunungan Bintang pada Selasa, 26 Juli 2022.
Kehadiran Dinas Kominfo Kabupaten Pegunungan Bintang yang diwakili oleh Kabid Informasi Dan Komunikasi Publik Diskominfo Kabupaten Pegunungan Bintang, Agustinus Uropmabin dalam rangka melakukan studi banding, terutama pembangunan dan pengelolaan website di Kabupaten Jayapura.
“Kita menjadi rujukan, dari Dinas Kominfo Kabupaten Pegunungan Bintang. fokus kunjungannya, melihat perkembangan tentang pembuatan website dan pengelolaannya yang kita punya baik di kabupaten maupun di setiap distrik dan kampung,” ujar Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, S.T melalui Sekretaris Dinas, Haslipa, S.E didampingi Kabid TIK, Ambrosius Aja, S. Sos saat ditemui usai mengadakan rapat dengan tamu dari Dinas Kominfo Pegunungan Bintang di ruang rapat Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura.
Kunjungan Kabid Informasi Dan Komunikasi Publik Diskominfo Kabupaten Pegunungan Bintang, Agustinus Uropmabin ini langsung diterima oleh Sekretaris Dinas, Haslipa, S.E didampingi Kabid TIK, Ambrosius Aja, S. Sos, Kabid e-Government, Sabri M. Nur, Kasie pengelola dan layanan informasi publik, Magdalena Sahetapy serta staf Salis Iribaram.
“Dinas kominfo kabupaten pegunungan bintang melakukan studi banding ke dinas kominfo kabupaten jayapura, mereka ingin melakukan sharing terkait website dan mereka ingin melihat berapa website yang sudah di bangun di kabupaten jayapura. yang menjadi catatan Kominfo Kabupaten Pegunungan Bintang yakni bagaimana dengan pengelolaan website mereka melihat Kabupaten Jayapura sudah cukup berkembang sehingga kita saling sharing,” katanya.
Haslipa mengatakan, Dinas Kominfo Kabupaten Pegunungan Bintang melakukan studi banding pengelolaan website, karena kemajuan di Kabupaten Jayapura saat ini.
“Kita akan terus memberikan informasi bagi masyarakat, juga menjadi percontohan bagi daerah lainnya,” tukasnya.
Untuk diketahui Kabupaten jayapura sendiri sudah membangun website resmi pemda kabupaten jayapura, kemudian website di daerah sebanyak 35 website, di distrik 19 website, di kelurahan 5 website, serta di 139 kampung ada 120 website. (**)