Sentani, diskominfo.jayapurakab.go.id – Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, ST, mengadakan Rapat Internal Bersama Kepala Bidang Pengelolaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik pada Dinas Kominfo dan juga para Kepala Seksi serta Staf Bidang tersebut guna melakukan Evaluasi Kinerja Pegawai dan Membahas Uraian Tugas pada Bidang Bidang Pengelolaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik, yang berlangsung di Ruang Rapat Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura, Gd. A, Lantai 2, Kompleks Kantor Bupati Jayapura, Gunung Merah, Sentani. (Kamis/13/10/2022)
Kepala Bidang Pengelolaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik, Dinas Kominfo Kabupaten Jayapura, Ambrosius Aja, S.Sos, saat membuka rapat internal menyampaikan bahwa Rapat Evaluasi Kinerja dan Uraian Tugas ini sangat penting agar dapat meningkatkan kinerja kerja pegawai pada Bidang Pengelolaan Layanan Informasi dan Komunikasi Publik.
“apa yang menjadi output dari pembahasan dalam rapat yang akan berlangsung ini, dapat menjadi stretching untuk menjadi perhatian kedepan, khususnya dalam kegiatan pengelolaan dan penyebarluasan informasi daerah,” ucapnya.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Jayapura, Gustaf Griapon, ST, dalam arahannya pada rapat evaluasi dan uraian tugas tersebut menyampaikan bahwa 10 hari kedepan akan ada event besar yang tidak akan terulang Kembali di Tanah Papua, yakni Kongres Masyarakat Adat Nusantara Ke-Enam (KMAN VI), dan butuh puluhan tahun lagi baru bisa terulang Kembali.
“Kongres ini tinggal 10 hari, dan teman-teman sudah mulai bekerja sejak diputuskan bahwa Kongres KMAN VI akan berlangsung di Wilayah Adat TABI, Kabupaten Jayapura, tapi gaungnya belum ‘WAH’,” pungkasnya.
“Teman-teman punya banyak potensi, jadi bisa didiskusikan ide-idenya. Sehinga ada ide-ide yang bisa dituangkan menjadi Iklan Layanan Masyarakat atau video-video pendek untuk menyongsong Kongres ini, entah dalam bentuk visual atau dalam bentuk audio/suara,” ujarnya.
“Supaya jangan hanya lagu saja yang diputar di Radio dan di TV hanya monoton berita saja, tapi ada Iklan Layanan Masyarakat yang memperkenalkan Kongres AMAN atau Pariwisata atau potensi lain dari Kabupaten Jayapura,” tambahnya.
Lebih lanjut, Kepala Dinas Kominfo menambahkan bahwa tanggal 15 Oktober kita sudah mulai kerja di media center milik panitia KMAN VI.
“Lokasi Media Center KMAN VI berlokasi di Stadion Barnabas Youwe (SBY) Sentani,” katanya.
“Disitu ada ruang kerja, ada jadwal pembagian tugas liputan dan lain sebagainya, ada juga studio podcast mini yang kita punya dari Kominfo,” jelasnya.
“Selama Kongres ini berlangsung sejak kedatangan tanggal 20 Oktober sampai pada kepulangan tanggal 30 Oktober, semua fasilitas akan standbye di Media Center,” ucapnya.
“Dari kominfo sendiri akan menyiapkan 15 unit PC di Media Center. Otomatis semua yang ada dibawah Dinas Kominfo, akan melekat ada disitu, entah Radio, Sentani TV, Pengelola Media Sosial, Pengelola Website Jayapurakab.go.id, itu kita fungsikan semua di Media Center,” katanya.
“Untuk Radio, kita akan kerjasama dengan teman-teman dari PERSADA, kita akan rapat bersama besok, dan diskusikan prosesnya bagaimana. Sehingga disini kita bisa lihat kita punya kekuatan dalam kegiatan penyebarluasan informasi di KMAN VI ini,” kata Kadis Kominfo.
“Untuk aktifitas Media Center, diatas hari Senin kita sudah bisa manfaatkan, dan teman-teman Sudah bisa kerja disana. Teknisnya Pak Kabid akan atur terkait dengan keterlibatan Radio dan STV pada KMAN VI, sehingga teman-teman kerja sesuai arahan dan jadwal. Lebih penting lagi, jangan sampai lupa ‘Jati Diri’, tutupnya. (**)